Menu Drop Down

Sabtu, 13 Mei 2023

INFORMASI PPDB SMA DAN SMK NEGERI PROVINSI BALI TAHUN PELAJARAN 2023/2024

 


PPDB SMA/SMK Negeri Provinsi Bali Tahun Pelajaran 2023/2024 akan segera dimulai, Terdapat beberapa persyaratan dan berkas - berkas yang perlu dipersiapkan. Berikut kami sampaikan beberapa informasi terkait dengan PPDB SMA/SMK Negeri Provinsi Bali Tahun Pelajaran 2023/2024.

DASAR HUKUM KEBIJAKAN

  1.  Peraturan menteri pendidikan dan kebudayaan nomor 1 tahun 2021 tentang penerimaan peserta didik baru pada taman kanak-kanak, sekolah dasar, sekolah menengah pertama, sekolah menengah atas dan sekolah menengah kejuruan (berita negara republik indonesia tahun 2021 nomor 6)
  2.  Peraturan gubernur bali nomor 17 tahun 2021 tentang pedoman pelaksanaan penerimaan peserta didik baru pada sekolah menengah atas dan sekolah menengah kejuruan (berita daerah provinsi bali tahun 2021 nomor 17)
  3. Surat edaran sekretaris jenderal kementerian pendidkan, kebudayaan, riset dan teknologi nomor 7978/a5/hk.04.01/2023 tanggal 7 maret 2023 hal pelaksanaan ppdb tahun ajaran 2023/2024.
  4. Keputusan gubernur bali nomor 316/03-a/hk/2023 tanggal 8 maret 2023 tentang petunjuk teknis penerimaan peserta didik baru pada sekolah menengah atas dan sekolah menengah kejuruan tahun pelajaran 2023/2024.

PERSYARATAN PPDB

UMUM

  • Ijazah / Surat Keterangan Lulus
  • Akta Kelahiran / Surat Keterangan Lahir
  • Surat Pernyataan Orang Tua/Wali
  • Berusia Paling Tinggi 21 Tahun pada Tanggal 1 Juli Tahun 2023

KHUSUS

  • Jalur Zonasi: Kartu Keluarga yang diterbitkan paling lambat tanggal 21 Juni 2022
  • Jalur Inklusi: Surat Keterangan / Rekomendasi Ahli
  • Jalur Afirmasi: Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), Kartu Perlindungan Sosial (KPS), Kartu Keluarga Harapan (KKH), Kartu Indonesia Pintar (KIP), atau Kartu Indonesia Sehat (BPJS KIS) PBI Pemerintah Pusat
  • Jalur Perpindahan Tugas Orangtua/Wali : Surat Penugasan dan Surat Keterangan Tempat Tinggal, Kartu Keluarga
  • Jalur Sertifikat Prestasi: Sertifikat Juara Hasil Perlombaan
  • Jalur Rangking Nilai Rapor : Surat Keterangan Nilai Rapor
  • Surat Keterangan Dokter yang Menyatakan Tidak Buta Warna (khusus untuk SMK dengan keahlian farmasi dan kelompok teknologi)


Untuk informasi lebih lanjut bisa klik link di bawah ini :

Paparan PPDB Provinsi Bali SMA/SMK 2023/2024 :

https://drive.google.com/file/d/1wXNeFn_Hr2hGY6P784mt-aebuGUvMRvE/view?usp=sharing

SK Juknis PPDB Provinsi Bali SMA/SMK 2023/2024 :

https://drive.google.com/file/d/1HAATtc83s5hHDkL4zrVfpAW3tFe1WfC_/view?usp=sharing